Resep Masakan Buka Puasa - Ayam Santan Bumbu Kuning

Resep Masakan Buka Puasa - Ayam Santan Bumbu Kuning

Apakah anda sedang bingung memilih menu masakan untuk buka puasa nanti? Jangan khawatir mulai saat ini Blog Materi Lengkap akan memberikan Resep Masakan Buka Puasa yang bisa jadikan sebagai pilihan berbuka puasa untuk hari ini. Memasakan merupakan hal yang sangat menyenangkan apalagi setelah hasil masakannya terlihat menarik dan rasa nya lezat. Namun tidak untuk menemukan rasa masakan yang sesuai dengan keinginan karena biasanya salah dalam memberikan takaran bumbu sangat besar pengaruhnya terhadapa rasa masakan. Tapi jangan takut untuk mencobanya, dengan melihat Resep Masakan Buka Puasa ini semoga dapat menambah pengetahuan anda tentang membuat makanan yang lezat.

Baiklah untuk menu makanan buka puasa kali ini saya memilih masakan berkuah yaitu Ayam Santan Kuning spesial buka puasa. Saya memilih masakan ini karena biasanya pada puasa pertama hidangan yang disajikan adalah masakan yang lezat 


Bahan utama untuk membuat ayam santan bumbu kuning:
  • 500 gram daging ayam, dipotong menjadi 6-8 bagian.
  • 100 gr bumbu dasar kuning. Jika tak sempat mengolahnya sendiri, Anda juga bisa beli bumbu kuning kemasan. Di pasar bumbu kuning banyak dijual.
  • 500 mililiter santan dari 1 butir kelapa.
  • 250 gram wortel, dipotong dengan ukuran sesuai selera. Anda juga bisa memakai wortel atau sayuran yang punya tekstur keras.

Bumbu penguat rasa untuk membuat daging ayam masak bumbu kuning:
  • 3 lembar daun salam.
  • 5 lembar daun jeruk.
  • 2 batang serai, dimemarkan.
  • 2 sentimeter jahe, dimemarkan.
  • 3 sentimeter lengkuas, dimemarkan.
  • 2 sentimeter kencur, dimemarkan.
  • Garam secukupnya.
  • Merica bubuk secukupnya.
  • Gula pasir secukupnya.
  • 3 buah cabai merah besar, iris tipis bentuk serong.
  • Minyak goreng secukupnya untuk menumis.

Bahan bumbu kuning untuk membuat daging ayam masak bumbu kuning:
  • 300 gram bawang merah.
  • 200 gram bawang putih.
  • 100 gram kunyit, dibakar.
  • Garam secukupnya.
  • Merica utuh secukupnya.
  • 200 mililiter air.
  • 2 helai daun salam.
  • 3 helai daun jeruk.
  • 2 sentimeter jahe, dimemarkan.
  • 2 sentimeter lengkuas, dimemarkan.

Cara membuat bumbu kuning: 
  1. haluskan (memakai ulekan atau blender) bawang merah, bawang putih, kunyit, garam dan merica. 
  2. Tungkan air aduk hingga rata. 
  3. Siapkan minyak goreng, tumis semua bumbu yang dihaluskan, setelah tercium bau harum, segera masukkan daun salam, daun jeruk, jahe dan lengkuas. 
  4. Tumis hingga semua bahan hasul matang. Pindah ke dalam wadah dan normalkan suhunya.

Cara membuat daging ayam masak bumbu kuning:
  1. Panaskan minyak goreng. Setelah panas tumis bumbu kuning dan segera masukkan daging ayam yang telah dipotong-potong tadi.
  2. Setelah tercampur rata, tuangkan santan. Diaduk-aduk sebentar.
  3. Masukkan daun salam, daun jeruk, serai, jahe, lengkuas, kencur, garam, merica, dan gula pasir. Masak dengan memakai api kecil sampai daging matang dan kuahnya menyusut.
  4. Saat kuah setengah menyusut, masukkan buncis dan cabai merah, masak sebentar hingga kuah yang berasal dari santan, menyusut.

Matikan apinya, daging ayam bumbu kuning siap disajikan untuk 6-8 orang.

Tips memasak daging ayam bumbu kuning:
  1. Setelah menuangkan santan, segera kecilkan api kompornya. Ini dimaksudkan agar santan dan daging ayam tidak mudah gosong sehingga mengurangi cita rasanya.
  2. Usahakan memasukkan buncis di saat-saat terakhir, sehingga tekstur buncis masih terasa saat dimakan.
  3. Bila ingin merasakan sensasi yang berbeda, Anda juga bisa menggoreng daging ayam masak bumbu kuning yang telah matang tadi.
Nah itulah tadi Resep Buka Puasa untuk Ayam Santan Bumbu Kuning Kali ini, semoga menginspirasi anda semua, jangan lupa untuk kembali lagi karena akan ada resep-resep baru untuk hidangan berbuka puasa. Selamat mencoba.

Bagikan ya. Plisss... Facebook Twitter Google+

Resep Masakan Buka Puasa - Ayam Santan Bumbu Kuning

Posted by , Published at 01.00. Dari blog Kumpulan Materi Lengkap - Sabtu, 07 Juni 2014. 9.52014

Comments Facebook :

Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Resep dengan judul Resep Masakan Buka Puasa - Ayam Santan Bumbu Kuning. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://materilengkap.blogspot.com/2013/07/resep-masakan-buka-puasa-ayam-santan.html. Terima kasih!